SELAMAT MENANAM

Selasa, 15 Maret 2016

Cara Menanam Cabe

Hai para pencinta kuliner. sebagian dari kalian pasti suka makanan pedas kan???. Salah satu bahan yang bikin pedas yaitu cabe rawit, nah pada tau kan bentuknya kaya gimana hehehe. Jangan cuma tau bentuk dan rasanya aja, kali ini kita bahas ya cara mudah menanam cabe rawit.


1. Menabur Benih
Cara yang pertama yaitu menabur benih. Karena kita menanamnya di pekarangan rumah kita hanya perlu menabur biji cabenya di lahan yang kosong.

2. Menggali Lubang
Biji cabe yang tumbuh setinggi 10cm bisa dipindahkan ke tempat yang diinginkan. Sebelumnya kita harus menggali lubang dulu sedalam 20cm.


3. Memindahkan Bibit
Bibit yang sudah setinggi 10cm lalu di pindahkan kelobang tersebut. Simpan dengan benar agar bibitnya tidak mati.


4. Meratakan Tanah
Setelah diletakan dilobang, ratakan tanah yang tadi sudah digali. Sehingga menutupi bagian akar dari tanaman tersebut.


5. Disiram
Setelah semuanya beres lalu yang terakhir yaitu menyiram dengan air sedikit demi sedikit. 


Nah kalian sudah lihatkan cara menanam cabenya. Semoga kalian juga bisa mengikutinya dirumah. Karena punya manfaat yang besar juga lohh. Semoga bermanfaat yaaa.








Tidak ada komentar:

Posting Komentar